11+ Pemain Terbaik Real Madrid Sepanjang Masa (All-Time Best XI)

11+ Pemain Terbaik Real Madrid Sepanjang Masa (All-Time Best XI)

Pemain terbaik Real Madrid sepanjang masa – Real Madrid merupakan salah satu klub sepak bola papan atas dari Spanyol. Klub berjuluk Los Blancos meraih beberapa gelar sepanjang sejarahnya, baik di level domestik atau kontinental. Banyak juga pemain-pemain hebat yang pernah membela Real Madrid, sebut saja seperti Ferenc Puskas, Zinedine Zidane, Raul Gonzalez atau Cristiano Ronaldo.

Sepanjang sejarahnya, Real Madrid telah meraih banyak gelar, di antaranya 34x juara Liga Spanyol, 19x juara Copa del Rey, 11x juara Supercopa de Espana, 13x juara Champions League, 2x juara Europa League, 4x juara UEFA Super Cup, dan 4x juara Club World Cup.

Real Madrid dikenal sebagai klub yang memiliki banyak pemain legenda. Sejumlah legenda Real Madrid di era lawas misalnya Alfredo Di Stefano, Paco Gento, Amancio Amaro, Emilio Butragueno hingga Jose Pirri. Sementara pemain terbaik Real Madrid di era modern contohnya Raul Gonzalez, Iker Casillas, Sergio Ramos, Cristiano Ronaldo hingga Luka Modric.

Pemain dengan penampilan terbanyak bersama Real Madrid sepanjang masa adalah Raul Gonzalez (741 main), disusul oleh Iker Casillas (725 main), Manolo Sanchis (710 main), Sergio Ramos (671 main), dan Santillana (645 main).

Sementara top skor sepanjang masa Real Madrid dipegang oleh Cristiano Ronaldo (450 gol), disusul oleh Raul Gonzalez (324 gol), Alfredo Di Stefano (307 gol), Santillana (290 gol), dan Karim Benzema (279 gol).

Lantas siapa saja pemain yang pantas masuk dalam susunan 11 pemain Real Madrid terbaik sepanjang masa? Tentu sulit menentukan Real Madrid All-Time Best XI, karena ada beberapa pemain hebat dalam posisi yang sama.

Misalnya siapa yang lebih hebat sebagai penyerang, Ferenc Puskas, Hugo Sanchez atau Karim Benzema? Lalu siapa gelandang yang masuk dalam tim, apakah Fernando Redondo, Xabi Alonso, Luka Modric atau Toni Kroos?

(baca juga daftar pemain Real Madrid terbaru)

pemain terbaik real madrid sepanjang masa

11 Pemain Terbaik Real Madrid Sepanjang Masa

Berikut ini akan kami pilihkan daftar susunan 11 pemain terbaik Real Madrid sepanjang masa di tiap-tiap posisi, berdasarkan performa, kualitas, kontribusi, dan statistiknya bersama Real Madrid.

Kiper

1. Iker Casillas

kiper terbaik sepanjang masa iker casillas

Tanggal lahir : 20 Mei 1981
Posisi : Kiper
Negara : Spanyol
Caps / gol : 167 caps / 0 gol

Tahun membela Real Madrid : 1999-2015
Penampilan bersama Real Madrid : 725 main
Gol bersama Real Madrid : 0 gol

Trofi yang diraih bersama Real Madrid :

  • 5x La Liga (2001, 2003, 2007, 2008, 2012)
  • 2x Copa del Rey (2011, 2014)
  • 4x Supercopa de Espana (2001, 2003, 2008, 2012)
  • 3x Champions League (2000, 2002, 2014)
  • 2x UEFA Super Cup (2002, 2014)
  • 2x Intercontinental Cup (1998, 2002)
  • 1x Club World Cup (2014)

Kiper Cadangan :

  • Ricardo Zamora (Spanyol), (1930-1936), 154 main
  • Paco Buyo (Spanyol), (1986-1997), 420 main
  • Keylor Navas (Kosta Rika), (2014-2019), 162 main
  • Juan Alonso (Spanyol), (1949-1960), 296 main

Bek

2. Fernando Hierro

Tanggal lahir : 23 Maret 1968
Posisi : Bek tengah, gelandang bertahan
Negara : Spanyol
Caps / gol : 89 caps / 29 gol

Tahun membela Real Madrid : 1989-2003
Penampilan bersama Real Madrid : 601 main
Gol bersama Real Madrid : 127 gol

Trofi yang diraih bersama Real Madrid :

  • 5x La Liga (1990, 1995, 1997, 2001, 2003)
  • 1x Copa del Rey (1993)
  • 4x Supercopa de Espana (1990, 1993, 1997, 2001)
  • 3x Champions League (1998, 2000, 2002)
  • 1x UEFA Super Cup (2002)
  • 2x Intercontinental Cup (1998, 2002)

3. Jose Santamaria

Tanggal lahir : 31 Juli 1929
Posisi : Bek tengah
Negara : Uruguay
Caps / gol : 36 caps / 0 gol

Tahun membela Real Madrid : 1957-1966
Penampilan bersama Real Madrid : 337 main
Gol bersama Real Madrid : 2 gol

Trofi yang diraih bersama Real Madrid :

  • 6x La Liga (1958, 1961, 1962, 1963, 1964, 1965)
  • 1x Copa del Rey (1962)
  • 4x Champions League (1958, 1959, 1960, 1966)
  • 1x Intercontinental Cup (1960)

4. Sergio Ramos

Tanggal lahir : 30 Maret 1986
Posisi : Bek tengah, bek kanan
Negara : Spanyol
Caps / gol : 180 caps / 23 gol

Tahun membela Real Madrid : 2005-2021
Penampilan bersama Real Madrid : 671 main
Gol bersama Real Madrid : 101 gol

Trofi yang diraih bersama Real Madrid :

  • 5x La Liga (2007, 2008, 2012, 2017, 2020)
  • 2x Copa del Rey (2011, 2014)
  • 4x Supercopa de Espana (2008, 2012, 2017, 2019)
  • 4x Champions League (2014, 2016, 2017, 2018)
  • 3x UEFA Super Cup (2014, 2016, 2017)
  • 4x Club World Cup (2014, 2016, 2017, 2018)

5. Roberto Carlos

pemain terbaik real madrid sepanjang masa roberto carlos

Tanggal lahir : 10 April 1973
Posisi : Bek kiri
Negara : Brasil
Caps / gol : 125 caps / 11 gol

Tahun membela Real Madrid : 1996-2007
Penampilan bersama Real Madrid : 527 main
Gol bersama Real Madrid : 70 gol

Trofi yang diraih bersama Real Madrid :

  • 4x La Liga (1997, 2001, 2003, 2007)
  • 3x Supercopa de Espana (1997, 2001, 2003)
  • 3x Champions League (1998, 2000, 2002)
  • 1x UEFA Super Cup (2002)
  • 2x Intercontinental Cup (1998, 2002)

Bek Cadangan :

  • Manolo Sanchis (Spanyol), (1983-2001), 720 main, 42 gol
  • Raphael Varane (Prancis), (2011-2021), 360 main, 17 gol
  • Pepe (Portugal), (2007-2017), 334 main, 15 gol
  • Goyo Benito (Spanyol), (1966-1982), 420 main, 3 gol
  • Chendo (Spanyol), (1982-1998), 497 main, 3 gol
  • Dani Carvajal (Spanyol), (2013-sekarang), 294 main, 6 gol
  • Michel Salgado (Spanyol), (1999-2009), 371 main, 5 gol
  • Marcelo (Brasil), (2007-sekarang), 528 main, 38 gol
  • Jose Antonio Camacho (Spanyol), (1973-1989), 577 main, 11 gol

Gelandang

6. Luka Modric

pemain terbaik liga spanyol 2010an luka modric

Tanggal lahir : 9 September 1985
Posisi : Gelandang
Negara : Kroasia
Caps / gol : 142 caps / 18 gol

Tahun membela Real Madrid : 2012-sekarang
Penampilan bersama Real Madrid : 391 main
Gol bersama Real Madrid : 28 gol

Trofi yang diraih bersama Real Madrid :

  • 2x La Liga (2017, 2020)
  • 1x Copa del Rey (2014)
  • 3x Supercopa de Espana (2012, 2017, 2019)
  • 4x Champions League (2014, 2016, 2017, 2018)
  • 3x UEFA Super Cup (2014, 2016, 2017)
  • 4x Club World Cup (2014, 2016, 2017, 2018)

7. Zinedine Zidane

pemain terbaik real madrid sepanjang masa zinedine zidane

Tanggal lahir : 23 Juni 1972
Posisi : Gelandang serang
Negara : Prancis
Caps / gol : 108 caps / 31 gol

Tahun membela Real Madrid : 2001-2006
Penampilan bersama Real Madrid : 227 main
Gol bersama Real Madrid : 49 gol

Trofi yang diraih bersama Real Madrid :

  • 1x La Liga (2003)
  • 2x Supercopa de Espana (2001, 2003)
  • 1x Champions League (2002)
  • 1x UEFA Super Cup (2002)
  • 1x Intercontinental Cup (2002)

8. Alfredo Di Stefano

top skor liga spanyol sepanjang masa alfredo di stefano

Tanggal lahir : 4 Juli 1926
Posisi : Gelandang serang, penyerang
Negara : Argentina
Caps / gol : 41 caps / 29 gol

Tahun membela Real Madrid : 1953-1964
Penampilan bersama Real Madrid : 396 main
Gol bersama Real Madrid : 307 gol

Trofi yang diraih bersama Real Madrid :

  • 8x La Liga (1954, 1955, 1957, 1958, 1961, 1962, 1963, 1964)
  • 1x Copa del Rey (1962)
  • 5x Champions League (1956, 1957, 1958, 1959, 1960)
  • 1x Intercontinental Cup (1960)
  • 2x Latin Cup (1955, 1957)

Gelandang Cadangan :

  • Fernando Redondo (Argentina), (1994-2000), 228 main, 5 gol
  • Jose Pirri (Spanyol), (1964-1980), 561 main, 172 gol
  • Casemiro (Brasil), (2013-sekarang), 286 main, 30 gol
  • Miguel Munoz (Spanyol), (1948-1958), 271 main, 24 gol
  • Xabi Alonso (Spanyol), (2009-2014), 236 main, 6 gol
  • Guti (Spanyol), (1995-2010), 542 main, 77 gol
  • Toni Kroos (Jerman), (2014-sekarang), 320 main, 22 gol
  • Michel (Spanyol), (1982-1996), 559 main, 130 gol
  • Paco Gento (Spanyol), (1953-1971), 606 main, 182 gol
  • Amancio Amaro (Spanyol), (1962-1976), 471 main, 155 gol
  • Luis Figo (Portugal), (2000-2005), 245 main, 58 gol
  • Raymond Kopa (Prancis), (1956-1959), 101 main, 30 gol

Penyerang

9. Raul Gonzalez

biografi raul gonzalez

Tanggal lahir : 27 Juni 1977
Posisi : Penyerang
Negara : Spanyol
Caps / gol : 102 caps / 44 gol

Tahun membela Real Madrid : 1994-2010
Penampilan bersama Real Madrid : 741 main
Gol bersama Real Madrid : 324 gol

Trofi yang diraih bersama Real Madrid :

  • 6x La Liga (1995, 1997, 2001, 2003, 2007, 2008)
  • 4x Supercopa de Espana (1997, 2001, 2003, 2008)
  • 3x Champions League (1998, 2000, 2002)
  • 1x UEFA Super Cup (2002)
  • 2x Intercontinental Cup (1998, 2002)

10. Ferenc Puskas

Tanggal lahir : 1 April 1927
Posisi : Penyerang
Negara : Hungaria
Caps / gol : 85 caps / 84 gol

Tahun membela Real Madrid : 1958-1966
Penampilan bersama Real Madrid : 262 main
Gol bersama Real Madrid : 242 gol

Trofi yang diraih bersama Real Madrid :

  • 5x La Liga (1961, 1962, 1963, 1964, 1965)
  • 1x Copa del Rey (1962)
  • 3x Champions League (1959, 1960, 1966)
  • 1x Intercontinental Cup (1960)

11. Cristiano Ronaldo

Tanggal lahir : 5 Februari 1985
Posisi : Penyerang, winger
Negara : Portugal
Caps / gol : 170 caps / 102 gol

Tahun membela Real Madrid : 2009-2018
Penampilan bersama Real Madrid : 438 main
Gol bersama Real Madrid : 450 gol

Trofi yang diraih bersama Real Madrid :

  • 2x La Liga (2012, 2017)
  • 2x Copa del Rey (2011, 2014)
  • 2x Supercopa de Espana (2012, 2017)
  • 4x Champions League (2014, 2016, 2017, 2018)
  • 3x UEFA Super Cup (2014, 2017)
  • 4x Club World Cup (2014, 2016, 2017, 2018)

Penyerang Cadangan :

  • Emilio Butragueno (Spanyol), (1984-1995), 463 main, 171 gol
  • Hugo Sanchez (Meksiko), (1985-1992), 282 main, 208 gol
  • Karim Benzema (Prancis), (2009-sekarang), 559 main, 279 gol
  • Santillana (Spantol), (1971-1988), 645 main, 290 gol
  • Ronaldo (Brasil), (2002-2007), 177 main, 104 gol
  • Juanito (Spanyol), (1977-1987), 401 main, 121 gol
  • Gareth Bale (Wales), (2013-sekarang), 251 main, 105 gol
  • Gonzalo Higuain (Argentina), (2007-2013), 264 main, 121 gol
  • Fernando Morientes (Spanyol), (1997-2005), 272 main, 100 gol
  • Ivan Zamorano (Chile), (1992-1996), 173 main, 101 gol

Tim Terbaik Real Madrid Sepanjang Masa

Casillas
Ramos – Santamaria – Hierro – R. Carlos
Modric – Zidane
Puskas – Di Stefano – C. Ronaldo
Raul

Nah itulah susunan 11 pemain terbaik Real Madrid sepanjang masa versi Jurnalis Bola. Beberapa pemain Real Madrid hebat seperti Alfredo Di Stefano, Zinedine Zidane, Sergio Ramos hingga Cristiano Ronaldo masuk dalam list. Sementara pemain lain seperti Marcelo, Toni Kroos, Luis Figo, dan Ferenc Puskas harus puas sebagai pemain cadangan. Jika punya pendapat lain, silahkan tulis di kolom komentar.

Satu pemikiran pada “11+ Pemain Terbaik Real Madrid Sepanjang Masa (All-Time Best XI)”

Tinggalkan komentar

error: