Skuad Pemain Inter Milan 2009-2010 | Tim Peraih Treble Winners

Skuad Pemain Inter Milan 2009-2010 | Tim Peraih Treble Winners

Skuad Inter Milan 2010 – Inter Milan merupakan salah satu klub papan atas Liga Italia. Sepanjang sejarahnya, Inter sukses meraih banyak trofi termasuk 19x juara Serie A dan 3x juara Liga Champions. Musim 2009-2010 menjadi musim paling memorable dalam sejarah Inter karena tim berjuluk I Nerazzuri ini sukses meraih treble winners.

Pada musim 2009-2010, Inter dilatih oleh Mourinho. Inter sukses meraih 3 gelar sekaligus, yakni Serie A, Coppa Italia dan Champions League. Di Liga Italia, Inter Milan meraih total 82 poin, unggul 2 poin dari rival terdekat AS Roma. Di final Coppa Italia, Inter juga sukses mengalahkan AS Roma di babak final.

Di final Liga Champions, Inter Milan sukses mengalahkan Bayern Munchen dengan skor 2-0. Dua gol kemenangan Inter dicetak oleh Diego Milito, striker andalan Inter asal Argentina. Sebelumnya di babak knock-out, Inter Milan sukses mengalahkan Chelsea (babak 16 besar), CSKA Moscow (perempat final) dan Barcelona (semi-final).

Beberapa pemain kunci Inter Milan di musim 2009-2010 antara lain adalah Julio Cesar, Javier Zanetti, Maicon, Esteban Cambiasso, Wesley Sneijder, Samuel Eto’o dan Diego Milito. Ada juga pemain muda seperti Mario Balotelli, Davide Santon dan Rene Krhin yang jadi bagian skuad Inter musim itu.

Ada beberapa pemain yang baru direkrut di paruh musim pada bursa transfer Januari 2010, di antaranya adalah Goran Pandev dan McDonald Mariga. Di sisi lain juga ada pemain yang keluar di tengah musim, yaitu Patrick Vieira, David Suazo dan Mancini.

skuad inter milan 2010

Skuad Inter Milan 2009-2010

Berikut merupakan daftar skuad nama-nama pemain Inter Milan di musim 2009-2010 untuk menjalani kompetisi Serie A, Coppa Italia dan UEFA Champions League.

NoPemainKlubUsiaPosisi
1Francesco ToldoItalia37GK
12Julio CesarBrasil29GK
21Paolo OrlandoniItalia36GK
2Ivan CordobaKolombia32DF
4Javier ZanettiArgentina35DF
6LucioBrasil31DF
13MaiconBrasil27DF
23Marco MaterazziItalia35DF
25Walter SamuelArgentina31DF
26Cristian ChivuRumania28DF
29Giulio DonatiItalia19DF
39Davide SantonItalia18DF
5Dejan StankovicSerbia30MF
8Thiago MottaItalia26MF
10Wesley SneijderBelanda25MF
11Sulley MuntariGhana24MF
15Rene KrhinSlovenia19MF
17McDonald MarigaKenya22MF
19Esteban CambiassoArgentina28MF
7Ricardo QuaresmaPortugal25FW
9Samuel Eto’oKamerun28FW
22Diego MilitoArgentina30FW
27Goran PandevMakedonia25FW
45Mario BalotelliItalia18FW
89Marko ArnautovicAustria20FW

Lineup Inter Milan 2009-2010

Julio Cesar
Maicon – Lucio – Samuel – Chivu
Zanetti – Cambiasso
Sneijder
Eto’o – Milito – Pandev

Pemain yang Keluar di Tengah Musim

  • Patrick Vieira (Prancis, ke Manchester City)
  • Mancini (Brasil, ke AC Milan)
  • David Suazo (Honduras, ke Genoa)

Statistik Inter Milan Musim 2022-2023

daftar kapten Inter Milan

Pemain paling banyak tampil (semua kompetisi 2009/10)

55 kali
Javier Zanetti

54 kali
Julio Cesar

52 kali
Maicon
Diego Milito

48 kali
Lucio
Samuel Eto’o

47 kali
Esteban Cambiasso

43 kali
Dejan Stankovic

42 kali
Walter Samuel
Sulley Muntari

41 kali
Wesley Sneijder

40 kali
Thiago Motta
Mario Balotelli

pemain terbaik liga italia 2010 milito

Pencetak gol terbanyak (semua kompetisi 2009/10)

30 gol
Diego Milito

16 gol
Samuel Eto’o

11 gol
Mario Balotelli

8 gol
Wesley Sneijder

7 gol
Maicon

5 gol
Dejan Stankovic

4 gol
Esteban Cambiasso
Walter Samuel
Thiago Motta

3 gol
Goran Pandev

Musim 2009-2010 menjadi musim paling sukses dalam sejarah Inter Milan. Di bawah asuhan Jose Mourinho, Inter sukses meraih treble winners, termasuk menjadi juara Liga Champions. Kita nantikan saja kiprah Inter Milan di musim-musim mendatang.

Tinggalkan komentar

error: