Kilas Balik Piala Dunia 1970, Momen Terhebat Brasil Sepanjang Sejarah

Kilas Balik Piala Dunia 1970, Momen Terhebat Brasil Sepanjang Sejarah

Piala Dunia 1970 merupakan edisi Piala Dunia kesembilan yang diselenggarakan oleh FIFA. Ajang Piala Dunia 1970 diadakan di negara Meksiko sebagai tuan rumah. Timnas Brasil berhasil menjadi juara, yang merupakan gelar ketiga mereka setelah juara tahun 1958 dan 1962. Brasil mengalahkan timnas Italia di final Piala Dunia dengan skor 4-1. Dengan materi pemain hebat seperti Pele, Carlos Alberto, Jairzinho, Gerson, Rivelino dan Tostao, Brasil sukses memenangkan semua pertandingan di putaran final dan babak kualifikasi hingga tim ini kerap disebut sebagai tim terbaik sepanjang sejarah Piala Dunia dan sepak bola. Momen terhebat Brasil sepanjang sejarah ini pun dianugerahi trofi Jules Rimet secara permanen setelah memenangkan 3 gelar juara. Pele menjadi pemain terbaik Piala Dunia, sementara predikat top skor Piala Dunia diraih oleh Gerd Muller asal Jerman Barat. Berikut merupakan data fakta dan info FIFA World Cup 1970 selengkapnya.

Piala Dunia 1970

Tuan rumah : Meksiko
Edisi ke : 9
Waktu penyelenggaraan : 31 Mei – 21 Juni 1970
Kota : Mexico City, Guadalajara, Leon, Puebla, Toluca
Jumlah tim : 16
Total pertandingan : 32
Jumlah gol : 95 gol (2,97 per pertandingan)

piala dunia 1970

Tuan Rumah Piala Dunia 1970

FIFA menunjuk negara Meksiko sebagai tuan rumah Piala Dunia 1970. Penunjukkan Meksiko sebagai tuan rumah terjadi pada FIFA Kongresi tanggal 8 Oktober 1964 di kota Tokyo, Jepang. Meksiko berhasil mengalahkan Argentina dalam voting. Sebelumnya negara lain seperti Australia, Kolombia, Jepang dan Peru juga tertarik menjadi tuan rumah. Meksiko menjadi tuan rumah Piala Dunia pertama di Amerika Utara. Total 5 stadion di 5 kota telah disiapkan. Meksiko kemudian tereliminasi di babak perempat final Piala Dunia 1970.

Stadion Piala Dunia 1970

NoStadionKotaKapasitas
1Estadio AztecaMexico City107.247
2Estadio JaliscoGuadalajara71.100
3Estadio Nou CampLeon23.609
4Estadio CuauhtemocPuebla35.563
5Estadio Luis DosalToluca26.900

Daftar Peserta Piala Dunia 1970

Sebanyak 75 tim berpartisipasi dalam babak kualifikasi Piala Dunia 1970. Meksiko dan Inggris lolos otomatis ke putaran final sebagai tuan rumah dan juara bertahan Piala Dunia 1966. Selain 2 negara tersebut, terdapat 14 timnas peserta Piala Dunia 1970 lainnya. Beberapa negara debutan di World Cup 1970 adalah El Salvador (Amerika Utara), Maroko (Afrika) dan Israel (Asia).

Selain itu juga ada negara-negara besar yang gagal lolos ke Piala Dunia 1970, yaitu Prancis, Argentina, Portugal, Spanyol, Amerika Serikat dan Hungaria.

NoTimnasKonfederasiPenampilan kePosisi
1BrasilCONMEBOL9Juara
2ItaliaUEFA7Runner up
3Jerman BaratUEFA7Peringkat 3
4UruguayCONMEBOL6Peringkat 4
5Uni SovietUEFA4Perempat final
6MeksikoCONCACAF7Perempat final
7PeruCONMEBOL2Perempat final
8InggrisUEFA6Perempat final
9SwediaUEFA5Babak grup
10BelgiaUEFA5Babak grup
11RumaniaUEFA4Babak grup
12IsraelAFC1Babak grup
13BulgariaUEFA3Babak grup
14MarokoCAF1Babak grup
15CekoslovakiaUEFA6Babak grup
16El SalvadorCONCACAF1Babak grup

Hasil dan Juara Piala Dunia 1970

Juara : Brasil
Runner up : Italia
Peringkat 3 : Jerman Barat
Peringkat 4 : Uruguay

Final Piala Dunia 1970

Brasil 4-1 Italia
(Pele, Gerson, Jairzinho, Carlos Alberto – Boninsegna)

Tanggal : 21 Juni 1970
Stadion : Estadio Azteca, Mexico City
Wasit : Rudi Glockner (Jerman Timur)

Pemain Terbaik Piala Dunia 1970

Golden Ball : Pele (Brasil)
Silver Ball : Gerson (Brasil)
Bronze Ball : Gerd Muller (Jerman Barat)

Kiper Terbaik : Ladislao Mazurkiewicz (Uruguay)
Pemain Muda Terbaik : Teofilo Cubillas (Peru)
Pelatih Juara : Mario Zagallo (Brasil)
Kapten Juara : Carlos Alberto (Brasil)
Fair Play Trophy : Peru

Top Skor Piala Dunia 1970

Golden Boot : Gerd Muller (Jerman Barat)
Silver Boot : Jairzinho (Brasil)
Bronze Boot : Teofilo Cubillas (Peru)

10 gol – Gerd Muller (Jerman Barat)
7 gol – Jairzinho (Brasil)
5 gol – Teofilo Cubillas (Peru)
4 gol – Pele (Brasil), Anatoliy Byshovets (Uni Soviet)
3 gol – Luigi Riva (Italia), Rivellino (Brasil), Uwe Seeler (Jerman Barat)

FIFA World Cup 1970 All-Star Teams

PosisiNama PemainNegara
KiperLadislao MazurkiewiczUruguay
BekCarlos AlbertoBrasil
Franz BeckenbauerJerman Barat
Atilio AnchetaUruguay
Giacinto FacchettiItalia
GelandangRivellinoBrasil
GersonBrasil
Bobby CharltonInggris
PenyerangPeleBrasil
Gerd MullerJerman Barat
JairzinhoBrasil

Tinggalkan komentar

error: