Pertandingan Sepakbola Internasional Pertama yang Digelar

Pertandingan Sepakbola Internasional Pertama yang Digelar

Sejarah panjang sepakbola sudah ada sejak lama, tepatnya di sekitar abad 19. Klaim sampai sekarang menyatakan bahwa Inggris merupakan negara yang menemukan sepakbola modern seperti sekarang. Namun tahukah kamu pertandingan sepakbola internasional pertama yang digelar di dunia? Negara manakah yang terlibat dalam pertandingan sepakbola internasional pertama ini? Berikut kami akan jelaskan informasi mengenai first ever international games of football.

Tanggal 30 November 1872 menjadi hari yang sangat bersejarah bagi dunia sepakbola. Saat itu, pertandingan internasional pertama kali digelar yang mempertemukan negara Inggris melawan Skotlandia. Sebelumnya memang olahraga sepakbola sudah dimainkan lewat kompetisi Football League di Inggris atau kompetisi amatir lain di negara lain. Namun saat itu sepakbola memang hanya populer di negara Inggris dan sekitarnya saja dan belum sampai meluas ke negara-negara lain.

Skotlandia vs Inggris (1872)
Papan Skor Skotlandia vs Inggris (1872)

Tak heran jika pertandingan antar negara pertama mempertemukan dua tim dari Britania Raya, yaitu timnas Inggris dan timnas Skotlandia. Dua negara ini memang menjadi dua negara awal dimana sepakbola menjadi populer. Pertandingan ini pun berlangsung di lapangan Hamilton Crescent di Partick, Skotlandia. Hasil pertandingan tersebut berakhir imbang tanpa gol dengan skor kacamata 0-0.

Pertandingan Sepakbola Internasional Pertama

Tim : Skotlandia vs Inggris
Tanggal : 30 November 1872
Jenis : Pertandingan persahabatan
Stadion : Hamilton Crescent
Kota : Partick, Skotlandia
Hasil akhir : 0-0
Wasit : William Keay (Skotlandia)
Jumlah penonton : 4000

Daftar Pemain Skotlandia vs Inggris

Skotlandia
Robert Gardner (kapten), William Ker, Joseph Taylor, James Thomson, James Smith, Robert Smith, Robert Leckie, Alex Rhind, William MacKinnon, James Weir, David Wotherspoon

Inggris
Robert Barker, Ernest Greenhalgh, Reginald de Courtenay Welch, Frederick Chappell, William Maynard, John Brockbank, Charles Clegg, Arnold Kirke-Smith, Cuthbert Ottaway (kapten), Charles Chenery, Charles Morice

Pada pertandingan tersebut, timnas Skotlandia mengenakan kostum berwarna biru dengan celana pendek berwarna putih. Sedangkan timnas Inggris mengenakan jersey berwarna putih dengan celana pendek putih. Berdasarkan daftar pemain kedua timnas yang bertanding, seluruh pemain tim nasional Skotlandia saat itu merupakan pemain dari klub Queen’s Park. Sedangkan pemain yang membela timnas Inggris berasal dari 9 klub lokal yang berbeda-beda.

Tinggalkan komentar

error: