Skuad Italia 2023 – Timnas Italia merupakan salah satu tim nasional sepak bola dengan tradisi sepakbola kuat. Sebanyak 4 gelar juara Piala Dunia berhasil mereka raih. Nama nama pemain timnas Italia yang jadi pemain kunci saat ini antara lain adalah Nicolo Barella, Gianluigi Donnarumma hingga Federico Chiesa.
Italia memang termasuk negara kuat dalam dunia sepak bola. Hal ini dibuktikan dengan prestasi mentereng timnas Italia di level internasional. Italia 4 kali menjadi juara Piala Dunia dan 2 kali meraih gelar juara Euro. Mereka kerap melahirkan legenda sepak bola hebat, misalnya seperti Roberto Baggio, Paolo Rossi, Dino Zoff, Paolo Maldini dan Gianluigi Buffon.
(baca juga daftar juara Piala Dunia)
Timnas Italia sukses menjadi juara Piala Eropa 2020 lalu dimana mereka menghadirkan permainan yang impresif sepanjang turnamen, termasuk saat mengalahkan Inggris di babak final. Namun mereka justru gagal lolos ke Piala Dunia 2022. Kini Italia pun memiliki target untuk kembali bangkit di pentas Eropa dan dunia.
Beberapa pemain senior andalan timnas Italia adalah Federico Chiesa, Nicolo Barella, Gianluigi Donnarumma dan Ciro Immobile yang jadi pemain kunci di tiap posisi. Selain itu para pemain muda Italia seperti Sandro Tonali, Alessandro Bastoni dan Giacomo Raspadori mulai masuk dalam skuad timnas Italia sebagai pemain reguler.
Berikut akan kami tampilkan daftar nama pemain timnas Italia terbaru yang dipanggil oleh pelatih. Info list nama pemain Italia akan disertai nomor punggung pemain, asal klub dan posisinya.
(baca juga skuad timnas Inggris terbaru)
Daftar Pemain Timnas Italia Terbaru
(*update skuad yang dipanggil pada September 2023)
Kiper
- Gianluigi Donnarumma (PSG)
- Alex Meret (Napoli)
- Guglielmo Vicario (Tottenham)
- Ivan Provedel (Lazio)
Bek
- Alessandro Bastoni (Inter Milan)
- Alessio Romagnoli (Lazio)
- Giorgio Scalvini (Atalanta)
- Gianluca Mancini (AS Roma)
- Nicolo Casale (Lazio)
- Giovanni Di Lorenzo (Napoli)
- Matteo Darmian (Inter Milan)
- Federico Dimarco (Inter Milan)
- Cristian Biraghi (Fiorentina)
- Leonardo Spinazzola (AS Roma)
Gelandang
- Sandro Tonali (Newcastle)
- Manuel Locatelli (Juventus)
- Bryan Cristante (AS Roma)
- Davide Frattesi (Inter Milan)
- Nicolo Barella (Inter Milan)
- Matteo Pessina (Monza)
- Lorenzo Pellegrini (AS Roma)
- Nicolo Zaniolo (Aston Villa)
Penyerang
- Ciro Immobile (Lazio)
- Giacomo Raspadori (Napoli)
- Mateo Retegui (Genoa)
- Federico Chiesa (Juventus)
- Matteo Politano (Napoli)
- Mattia Zaccagni (Lazio)
- Wilfried Gnonto (Leeds)
Formasi Timnas Italia
Pelatih : Roberto Mancini (Italia)
Kapten : Ciro Immobile (Lazio)
Formasi : 4-3-3
Donnarumma |
Di Lorenzo – Scalvini – Bastoni – Dimarco |
Tonali – Locatelli – Barella |
Chiesa – Raspadori – Zaccagni |
Nah itulah info daftar pemain timnas Italia beserta prediksi formasi dan susunan pemainnya update terbaru. Skuad Italia menjadi salah satu timnas dengan skuad yang berkualitas di tiap posisi. Italia kini bersiap menghadapi kualifikasi Piala Eropa. Sekian berita bola skuad timnas Italia kali ini.
Italia lest go💪
Shallom Bravo Gli Azzurri semoga succes win Piala maradona ,vs Argentina Dan lp