Daftar Juara Piala Dunia Terbanyak dari Tahun ke Tahun (1930-2022)

Daftar Juara Piala Dunia Terbanyak dari Tahun ke Tahun (1930-2022)

Daftar juara Piala Dunia dari tahun ke tahun – Piala Dunia adalah turnamen sepakbola antara negara terbaik di dunia. Piala Dunia atau FIFA World Cup diadakan tiap 4 tahun sekali. Untuk menjadi peserta Piala Dunia, suatu negara harus lolos babak kualifikasi Piala Dunia di tiap konfederasi. Sementara tuan rumah Piala dunia dipilih oleh FIFA.

Brasil menjadi negara tersukses dengan menjadi juara Piala Dunia terbanyak yaitu 5 kali. Sementara juara Piala Dunia 2018 terbaru lalu diraih oleh timnas Prancis. Dalam artikel ini akan dibahas mengenai negara-negara dalam daftar juara Piala Dunia sepanjang masa sampai sekarang.

FIFA World Cup atau Piala Dunia FIFA diselenggarakan oleh FIFA selaku badan organisasi sepakbola internasional terbesar di dunia. Turnamen ini diadakan tiap 4 tahun sekali pada tahun yang tidak habis dibagi empat (contoh : 2002, 2006, 2010, …). Trofi Piala Dunia bernama trofi Jules Rimet.

Awal sejarah Piala Dunia pertama diadakan pada edisi Piala Dunia 1930. Uruguay menjadi tuan rumah Piala Dunia pertama dan juga menjadi juara Piala Dunia pertama. Sepanjang sejarahnya, negara Eropa dan Amerika Selatan menajdi yang paling sering menjadi juara Piala Dunia terbanyak.

Timnas Brasil sudah 5 kali menjadi pemenang Piala Dunia, yakni di tahun 1958, 1962, 1970, 1994 dan 2002. Brasil pun masih menjadi negara dengan koleksi juara Piala Dunia terbanyak. Dua negara Eropa, Jerman dan Italia menyusu dengan torehan 4 gelar juara dunia dunia.

Adapun negara Eropa lain yang pernah menjuarai Piala Dunia adalah Prancis (2 kali) serta  Inggris (1 kali) dan Spanyol (1 kali). Sementara dua negara Amerika Selatan yaitu Argentina (3 kali) dan Uruguay (2 kali) juga pernah menjadi pemenang Piala Dunia.

Terdapat beberapa negara yang pernah masuk ke pertandingan final Piala Dunia namun tidak pernah menjadi juara. Negara yang hanya pernah menjadi runner up antara lain adalah Belanda (3 kali), Hungaria (2 kali), Cekoslovakia (2 kali), Swedia (1 kali) dan Kroasia (1 kali).

Negara di luar konfederasi UEFA dan CONMEBOL belum pernah ada yang jadi juara. Prestasi terbaik negara Asia adalah babak semifinal (Korea Selatan di Piala Dunia 2002), prestasi terbaik negara Amerika Utara adalah peringkat 3 (Amerika Serikat di Piala Dunia 1930) sedangkan prestasi terbaik negara Afrika adalah semi final (Maroko di Piala Dunia 2022).

daftar juara piala dunia sepanjang masa

Daftar Juara Piala Dunia

Berikut ini akan kami tampilkan hasil pertandingan final Piala Dunia sepanjang sejarah dari masa ke masa dari Piala Dunia pertama sampai terakhir. List ini akan ditampilkan beserta tim juara, runner up, skor final dan tuan rumahnya.

TahunJuaraSkorRunner upTuan Rumah
1930Uruguay4-2ArgentinaUruguay
1934Italia2-1CekoslovakiaItalia
1938Italia4-2HungariaPrancis
1950Uruguay2-1BrasilBrasil
1954Jerman Barat3-2HungariaSwiss
1958Brasil5-2SwediaSwedia
1962Brasil3-1CekoslovakiaChile
1966Inggris4-2Jerman BaratInggris
1970Brasil4-1ItaliaMeksiko
1974Jerman Barat2-1BelandaJerman Barat
1978Argentina3-1BelandaArgentina
1982Italia3-1Jerman BaratSpanyol
1986Argentina3-2Jerman BaratMeksiko
1990Jerman Barat1-0ArgentinaItalia
1994Brasil0-0ItaliaAmerika Serikat
1998Prancis3-0BrasilPrancis
2002Brasil2-0JermanKorea Selatan & Jepang
2006Italia1-1PrancisJerman
2010Spanyol1-0BelandaAfrika Selatan
2014Jerman1-0ArgentinaBrasil
2018Prancis4-2KroasiaRusia
2022Argentina3-3PrancisQatar

Negara Juara Piala Dunia Terbanyak

Berikut ini merupakan daftar negara yang menjadi juara Piala Dunia terbanyak beserta asal konfederasi/benua, tahun menjadi juara dunia serta jumlah final dari timnas negara tersebut.

JuaraTimnas NegaraKonfederasiTahun juaraJumlah final
5 kaliBrasilCONMEBOL1958, 1962, 1970, 1994, 20027
4 kaliJermanUEFA1954, 1974, 1990, 20148
ItaliaUEFA1934, 1938, 1982, 20066
3 kaliArgentinaCONMEBOL1978, 1986, 20226
2 kaliUruguayCONMEBOL1930, 19502
PrancisUEFA1998, 20184
1 kaliInggrisUEFA19661
SpanyolUEFA20101

Nah itulah info daftar juara Piala Dunia terbanyak dari tahun ke tahun update terbaru.  Brasil masih jadi negara paling banyak juara Piala Dunia sampai sekarang. Piala Dunia 2026 akan digelar di Amerika Serikat, Kanada, dan Meksiko selaku tuan rumah Piala Dunia 2026. Sekian info berita bola terbaru kali ini.

Tinggalkan komentar

error: