Biografi Lev Yashin, Kiper Terbaik Sepanjang Masa Asal Uni Soviet

Biografi Lev Yashin, Kiper Terbaik Sepanjang Masa Asal Uni Soviet

Lev Yashin merupakan kiper legendaris asal Uni Soviet. Ia berposisi sebagai penjaga gawang dan menghabiskan karir sepakbolanya di satu klub saja, yaitu Dynamo Moscow. Yashin lahir pada tanggal 22 Oktober 1929 dan meninggal pada tanggal 20 Maret 1990 di usia yang ke 60 tahun. Semasa aktif, ia disebut sebagai kiper terbaik dunia sepanjang masa. Beberapa media mulai dari FIFA, IFFHS hingga World Soccer menahbiskannya sebagai penjaga gawang terbaik dalam sejarah sepakbola. Ia dijuluki Black Spider dan Black Panther. Yashin juga memegang rekor kiper dengan penyelamatan penalti terbanyak, yaitu 150 kali. Yashin juga jadi satu-satunya kiper yang meraih trofi Ballon d’Or. Bersama timnas Uni Soviet, Yashin meraih gelar EURO 1960 dan medali emas Olimpiade 1956. Berikut ini merupakan info profil dan biografi Lev Yashin selengkapnya.

Biodata Lev Yashin

Nama lengkap : Lev Ivanovich Yashin
Tempat lahir : Moscow, Uni Soviet
Tanggal lahir : 22 Oktober 1929
Tempat meninggal : Moscow, Uni Soviet
Tanggal meninggal : 20 Maret 1990 (usia 60 tahun)
Kebangsaan : Uni Soviet
Tinggi : 189 cm
Posisi : Kiper

biografi lev yashin
Lev Yashin

Biografi Lev Yashin

Lev Yashin memulai debut sepakbola profesional di klub Dynamo Moscow pada tahun 1950. Meski awalnya dianggap kiper cadangan yang biasa-biasa saja, namun Yashin terus bekerja keras agar menjadi kiper utama tim. Ia bahkan sempat menjadi kiper untuk tim hoki es Dynamo Moscow dan berhasil meraih gelar juara USSR Ice Hockey di tahun 1953. Perlahan Yashin mulai diandalkan sebagai kiper sepakbola utama Dynamo Moscow.

Salah satu ciri khasnya adalah kemampuan penyelamatan akrobatik yang kerap ia lakukan. Ia juga menjadi salah satu kiper pelopor yang maju dari gawang dan menghalau umpan terobosan lawan. Sebelumnya, seorang kiper hanya menunggu tendangan lawan di gawang sendiri. Performa apiknya membuatnya dipanggil timnas Uni Soviet sejak tahun 1954. Ia meraih medali emas Olimpiade cabang sepakbola di tahun 1956.

Piala Dunia 1958 menjadi titik popularitas Yashin. Saat itu ia menunjukkan performa bagus, ditambah dengan penyiaran pertandingan ke seluruh dunia membuatnya jadi dikenal dunia. Yashin selalu mengenakan kostum berwarna hitam, membuatnya dijuluki Black Spider. Ia lalu membawa timnas Uni Soviet meraih gelar juara Piala Eropa 1960 yang menjadi turnamen EURO pertama.

Yashin sempat masuk 5 besar Ballon d’Or di tahun 1960 dan 1961. Di tahun 1963, ia sukses meraih trofi Ballon d’Or, menjadi kiper pertama dan satu-satunya kiper yang pernah meraih trofi Ballon d’Or hingga sekarang. Yashin membawa Uni Soviet menjadi runner up EURO 1964 dan meraih peringkat 4 Piala Dunia 1966. Total ia menorehkan 78 caps untuk timnas Uni Soviet dan bermain di 3 edisi Piala Dunia yang berbeda (1958-1966)

Lev Yashin kemudian pensiun dari dunia sepakbola di tahun 1970. Ia menghabiskan karirnya di satu klub saja, yakni Dynamo Moscow dengan menorehkan 326 penampilan liga serta meraih 5 trofi liga Uni Soviet dan 3 Soviet Cup. Yashin pun tetap jadi satu-satunya kiper peraih Ballon d’Or yang menorehkan lebih dari 270 cleansheet sepanjang karirnya. Namanya sempat diabadikan sebagai penghargaan kiper terbaik Piala Dunia ‘Lev Yashin Award’ antara tahun 1994 sampai tahun 2006. Ia pun tetap dianggap sebagai kiper terbaik sepanjang masa.

Karir Klub Lev Yashin

1950-1970 – Dynamo Moscow

Caps Timnas Uni Soviet – 74 main

Penghargaan Lev Yashin

Dynamo Moscow
Soviet Top League – 5 kali (1954, 1955, 1957, 1959, 1963)
Soviet Cup – 3 kali (1953, 1967, 1970)

Timnas Uni Soviet
Piala Eropa (1960)
Medali Emas Olimpiade Sepakbola (1956)
Runner up Piala Eropa (1964)
Peringkat 4 Piala Dunia (1966)

Prestasi Individu
Ballon d’Or (1963)
FIFA Goalkeeper of the Century (2000)
UEFA EURO Team of the Tournament – 2 kali (1960, 1964)
Kiper Terbaik Uni Soviet – 3 kali (1960, 1963, 1966)
World Soccer World XI – 4 kali (1963, 1964, 1966, 1967)
Order of Lenin dari Pemerintah Uni Soviet (1967)
FIFA Order of Merit (1988)
FIFA World Cup All-Time Team (1994)
FIFA World Cup Dream Team (2002)
UEFA Jubilee Award – Golden Player of Russia (2003)
World Team of the 20th Century (1998)
World Soccer Greatest XI of All Time (2013)

Rekor Pribadi
Satu-Satunya Kiper yang Pernah Meraih Ballon d’Or (1963)
Kiper yang Melakukan Penyelamatan Penalti Terbanyak Sepanjang Masa – 150 penyelamatan penalti
Kiper Terbaik Dunia Abad 20 versi IFFHS
Kiper Terbaik Piala Dunia Sepanjang Masa versi FIFA
Pemain Terbaik Uni Soviet/Rusia Sepanjang Masa versi UEFA
Namanya Diabadikan Menjadi Nama Penghargaan Kiper Terbaik Piala Dunia ‘Lev Yashin Award’ (1994-2006)

Tinggalkan komentar

error: