11+ Pemain Terbaik Timnas Swiss Sepanjang Masa [Terbaru]

11+ Pemain Terbaik Timnas Swiss Sepanjang Masa [Terbaru]

Pemain terbaik Swiss sepanjang masa – Timnas Swiss merupakan salah satu timnas sepak bola asal benua Eropa. Swiss merupakan salah satu tim kuda hitam di tiap kompetisi yang diikuti. Pencapaian terbaik Swiss di Piala Dunia adalah mencapai babak perempat final di 3 edisi. Beberapa pemain terbaik Swiss sampai sekarang misalnya Stephane Chapuisat, Ciriaco Sforza, Stephan Lichtsteiner hingga Xherdan Shaqiri.

Secara umum, era kejayaan timnas Swiss terjadi di era 30an, 50an, dan 2000an. Di era 30an, timnas Swiss sukses menembus babak perempat final Piala Dunia di tahun 1934 dan 1938, yang jadi pencapaian terbaik mereka di Piala Dunia. Nama-nama pemain kunci Swiss di era ini adalah Severino Minelli, Frank Sechehaye, Andre Abegglen, dan Alfred Bickel.

Di era 50an, Swiss kembali melaju ke babak perempat final Piala Dunia tahun 1954 saat bertindak sebagai tuan rumah. Pemain Swiss yang jadi andalan di era ini yaitu Oliver Eggimann, Charles Antenen, Willi Steffen, Jacques Fatton, dan Robert Ballaman. Swiss sempat mengalami periode buruk saat memasuki era 70an dan 80an.

Di era modern sejak tahun 2000n, Swiss menunjukkan grafik performa bagus, dengan melaju ke babak 16 besar di Piala Dunia 2006, 2014, dan 2018 serta di Euro 2016. Pemain terbaik Swiss di era modern contohnya adalah Xherdan Shaqiri, Granit Xhaka, Stephan Lichtsteiner, Ricardo Rodriguez, Yann Sommer, Hakan Yakin, Gokhan Inler, dan Haris Seferovic.

Lantas siapa saja pemain yang pantas masuk dalam susunan 11 pemain timnas Swiss terbaik sepanjang masa? Tentu sulit menentukan Switzerland All-Time Best XI, karena ada beberapa pemain hebat dalam posisi yang sama. Misalnya siapa yang lebih hebat sebagai gelandang, Hermann, Vogel atau Xhaka? Lalu siapa bek tengah yang masuk dalam tim, apakah Henchoz, Muller, Senderos atau Geiger?

(baca juga daftar pemain timnas Swiss)

pemain terbaik swiss sepanjang masa

11 Pemain Terbaik Timnas Swiss

Berikut ini akan kami pilihkan daftar susunan 11 pemain terbaik Swiss sepanjang masa di tiap-tiap posisi, berdasarkan performa, kualitas, kontribusi, dan statistiknya bersama timnas Swiss.

Kiper

1. Yann Sommer

Tanggal lahir : 17 Desember 1988
Posisi : Kiper
Caps / gol : 83 kali

Karir Klub :

  • 2005-2014 – Basel (Swiss)
  • 2007-2009 – Vaduz (Swiss), pinjam
  • 2009-2010 – Grasshoppers (Swiss), pinjam
  • 2014-2023 – Monchengladbach (Jerman)
  • 2023 – Bayern Munchen (Jerman)
  • 2023-sekarang – Inter Milan (Italia)

Partisipasi bersama timnas di turnamen besar :

  • FIFA World Cup 2014, 2018, 2022
  • UEFA Euro 2016, 2020
  • UEFA Nations League 2019

Kiper Cadangan :

  • Frank Sechehaye (1927-1935), 37 caps
  • Erwin Ballabio (1939-1947), 27 caps
  • Diego Benaglio (2006-2014), 61 caps
  • Pascal Zuberbuhler (1994-2008), 51 caps

Bek

2. Severino Minelli

Tanggal lahir : 6 September 1909
Posisi : Bek tengah, bek kanan
Caps / gol : 80 kali / 0 gol

Karir Klub :

  • 1929-1930 – Servette (Swiss)
  • 1930-1943 – Grasshoppers (Swiss)
  • 1943-1946 – FC Zurich (Swiss)

Partisipasi bersama timnas di turnamen besar :

  • FIFA World Cup 1934, 1938

3. Stephane Henchoz

Tanggal lahir : 7 September 1974
Posisi : Bek tengah
Caps / gol : 72 kali / 0 gol

Karir Klub :

  • 1992-1995 – Neuchatel Xamax (Swiss)
  • 1995-1997 – Hamburg (Jerman)
  • 1997-1999 – Blackburn (Inggris)
  • 1999-2005 – Liverpool (Inggris)
  • 2005 – Celtic (Skotlandia)
  • 2005-2006 – Wigan Athletic (Inggris)
  • 2006-2008 – Blackburn (Inggris)

Partisipasi bersama timnas di turnamen besar :

  • UEFA Euro 1996, 2004

4. Stephan Lichtsteiner

pemain terbaik swiss sepanjang masa stephan lichtsteiner

Tanggal lahir : 16 Januari 1984
Posisi : Bek kanan
Caps / gol : 108 kali / 8 gol

Karir Klub :

  • 2001-2005 – Grasshoppers (Swiss)
  • 2005-2008 – Lille (Prancis)
  • 2008-2011 – Lazio (Italia)
  • 2011-2018 – Juventus (Italia)
  • 2018-2019 – Arsenal (Inggris)
  • 2019-2020 – Augsburg (Jerman)

Partisipasi bersama timnas di turnamen besar :

  • FIFA World Cup 2010, 2014, 2018
  • UEFA Euro 2008, 2016

5. Ricardo Rodriguez

Tanggal lahir : 25 Agustus 1992
Posisi : Bek kiri
Caps / gol : 108 kali / 9 gol

Karir Klub :

  • 2010-2012 – Zurich (Swiss)
  • 2012-2017 – Wolfsburg (Jerman)
  • 2017-2020 – AC Milan (Italia)
  • 2020 – PSV Eindhoven (Belanda), pinjam
  • 2020-sekarang – Torino (Italia)

Partisipasi bersama timnas di turnamen besar :

  • FIFA World Cup 2014, 2018
  • UEFA Euro 2016, 2020
  • UEFA Nations League 2019

Bek Cadangan :

  • Alain Geiger (1980-1996), 112 caps, 5 gol
  • Patrick Muller (1998-2008), 89 caps, 3 gol
  • Oliver Eggimann (1941-1955), 44 caps, 0 gol
  • Manuel Akanji (2017-sekarang), 51 caps, 2 gol
  • Philippe Senderos (2005-2016), 57 caps, 5 gol
  • Johan Djourou (2006-2021), 76 caps, 2 gol
  • Rudolf Ramseyer (1920-1931), 59 caps, 5 gol
  • Pirmin Stierli (1968-1974), 16 caps, 0 gol
  • Willi Steffen (1945-1955), 28 caps, 0 gol

Gelandang

6. Granit Xhaka

pemain terbaik swiss sepanjang masa granit xhaka

Tanggal lahir : 27 September 1992
Posisi : Gelandang
Caps / gol : 115 kali / 13 gol

Karir Klub :

  • 2010-2012 – Basel (Swiss)
  • 2012-2016 – Borussia Monchengladbach (Jerman)
  • 2016-2023- Arsenal (Inggris)
  • 2023-sekarang – Leverkusen (Jerman)

Partisipasi bersama timnas di turnamen besar :

  • FIFA World Cup 2014, 2018, 2022
  • UEFA Euro 2016, 2020
  • UEFA Nations League 2019

7. Ciriaco Sforza

Tanggal lahir : 2 Maret 1970
Posisi : Gelandang
Caps / gol : 79 kali / 7 gol

Karir Klub :

  • 1989-1990 – FC Aarau (Swiss)
  • 1990-1993 – Grasshoppers (Swiss)
  • 1993-1995 – Kaiserslautern (Jerman)
  • 1995-1996 – Bayern Munchen (Jerman)
  • 1996-1997 – Inter Milan (Italia)
  • 1997-2000 – Kaiserslautern (Jerman)
  • 2000-2002 – Bayern Munchen (Jerman)
  • 2002-2006 – Kaiserslautern (Jerman)

Partisipasi bersama timnas di turnamen besar :

  • FIFA World Cup 1994
  • UEFA Euro 1996

8. Xherdan Shaqiri

pemain terbaik swiss sepanjang masa xherdan shaqiri

Tanggal lahir : 10 Oktober 1991
Posisi : Winger, gelandang serang
Caps / gol : 114 kali / 27 gol

Karir Klub :

  • 2007-2012 – Basel (Swiss)
  • 2012-2015 – Bayern Munchen (Jerman)
  • 2015 – Inter Milan (Italia)
  • 2015-2018 – Stoke City (Inggris)
  • 2018-2021 – Liverpool (Inggris)
  • 2021-2022 – Lyon (Prancis)
  • 2022-sekarang – Chicago Fire (Amerika Serikat)

Partisipasi bersama timnas di turnamen besar :

  • FIFA World Cup 2010, 2014, 2018, 2022
  • UEFA Euro 2016, 2020
  • UEFA Nations League 2019

Gelandang Cadangan :

  • Heinz Hermann (1978-1991), 118 caps, 15 gol
  • Johann Vogel (1995-2007), 94 caps, 2 gol
  • Gokhan Inler (2006-2015), 89 caps, 7 gol
  • Valon Behrami (2005-2018), 83 caps, 2 gol
  • Tranquillo Barnetta (2004-2014), 75 caps, 10 gol
  • Alain Sutter (1985-1996), 68 caps, 5 gol
  • Kobi Kuhn (1962-1976), 63 caps, 5 gol
  • Karl Odermatt (1965-1973), 50 caps, 10 gol
  • Hakan Yakin (2000-2011), 87 caps, 20 gol
  • Umberto Barberis (1976-1985), 54 caps, 7 gol

Penyerang

9. Stephane Chapuisat

pemain terbaik swiss sepanjang masa stephane chapuisat

Tanggal lahir : 28 Juni 1969
Posisi : Striker
Caps / gol : 103 kali / 21 gol

Karir Klub :

  • 1986-1987 – Malley (Swiss)
  • 1987-1990 – Lausanne-Sport (Swiss)
  • 1991 – Bayer Uerdingen (Jerman)
  • 1991-1999 – Borussia Dortmund (Jerman)
  • 1999-2002 – Grasshoppers (Swiss)
  • 2002-2005 – Young Boys (Swiss)
  • 2005-2006 – Lausanne-Sport (Swiss)

Partisipasi bersama timnas di turnamen besar :

  • FIFA World Cup 1994
  • UEFA Euro 1996, 2004

10. Josef Hugi

Tanggal lahir : 23 Januari 1930
Posisi : Striker
Caps / gol : 34 kali / 22 gol

Karir Klub :

  • 1948-1962 – Basel (Swiss)
  • 1962-1963 – Zurich (Swiss)
  • 1963-1964 – Porrentruy (Swiss)
  • 1964-1965 – Laufen (Swiss)

Partisipasi bersama timnas di turnamen besar :

  • FIFA World Cup 1954

11. Alexander Frei

pemain terbaik swiss sepanjang masa alexander frei

Tanggal lahir : 15 Juli 1979
Posisi : Striker
Caps / gol : 84 kali / 42 gol

Karir Klub :

  • 1997-1998 – Basel (Swiss)
  • 1998-1999 – Thun (Swiss)
  • 1999-2000 – Luzern (Swiss)
  • 2001-2003 – Servette (Swiss)
  • 2003-2006 – Rennes (Prancis)
  • 2006-2009 – Borussia Dortmund (Jerman)
  • 2009-2013 – Basel (Swiss)

Partisipasi bersama timnas di turnamen besar :

  • FIFA World Cup 2006, 2010
  • UEFA Euro 2004, 2008

Penyerang Cadangan :

  • Max Abegglen (1922-1937), 68 caps, 34 gol
  • Andre Abegglen (1927-1943), 52 caps, 29 gol
  • Kubilay Turkyilmaz (1988-2001), 64 caps, 34 gol
  • Haris Seferovic (2013-sekarang), 93 caps, 25 gol
  • Charles Antenen (1948-1962), 56 caps, 22 gol
  • Jacques Fatton (1946-1955), 53 caps, 28 gol
  • Alfred Bickel (1936-1954), 71 caps, 15 gol
  • Robert Ballaman (1948-1961), 50 caps, 19 gol

Tim Terbaik Swiss Sepanjang Masa

Sommer
Lichtsteiner – Minelli – Henchoz – Rodriguez
Shaqiri – Xhaka – Sforza
Hugi – Frei – Chapuisat

Nah itulah susunan 11 pemain terbaik timnas Swiss sepanjang masa versi Jurnalis Bola. Beberapa pemain Swiss hebat seperti Minelli, Chapuisat, Lichtsteiner hingga Shaqiri masuk dalam list. Sementara pemain lain seperti Geiger, Vogel, Hermann dan Turkyilmaz harus puas sebagai pemain cadangan. Jika punya pendapat lain, silahkan tulis di kolom komentar.

Tinggalkan komentar

error: