Istilah Sepakbola dalam Berbagai Bahasa Asing

Istilah Sepakbola dalam Berbagai Bahasa Asing

Sepakbola adalah cabang olahraga yang menggunakan bola yang umumnya terbuat dari bahan kulit dan dimainkan oleh dua tim yang masing-masing beranggotakan 11 (sebelas) orang pemain inti dan beberapa pemain cadangan. Memasuki abad ke-21, olahraga ini telah dimainkan oleh lebih dari 250 juta orang di 200 negara, yang menjadikannya olahraga paling populer di dunia.

Popularitas sepakbola membuat olahraga ini dimainkan di ratusan negara di seluruh dunia. Dalam bahasa Indonesia, sepakbola merupakan istilah yang digunakan, sedangkan secara internasional lebih dikenal istilah football atau soccer. Football lebih digunakan secara global sedangkan soccer sering digunakan di Amerika Serikat.

bola sepak

Di berbagai negara lain juga digunakan istilah yang berbeda-beda untuk menyebutkan kata sepakbola atau football. Misalnya yang terkenal, di negara Italia menggunakan istilah calcio, sedangkan di negara Belanda menggunakan istilah voetbal. Berikut daftar istilah dan penyebutan sepakbola dari berbagai bahasa asing lengkap.

Istilah Sepakbola dalam Bahasa Asing

Bahasa Indonesia: sepakbola
Bahasa Inggris: football, soccer
Bahasa Italia: calcio
Bahasa Jerman: fussball
Bahasa Belanda: voetbal
Bahasa Spanyol: fútbol, balompié
Bahasa Perancis: football
Bahasa Denmark: fodbold
Bahasa Islandia : knattspyrna, fótbolti
Bahasa Swedia: fotboll
Bahasa Norwegia: fotball
Bahasa Portugis: futebol
Bahasa Rumania: fotbal
Bahasa Galicia: fútbol
Bahasa Catalan: futbol
Bahasa Albania: futboll .
Bahasa Bulgaria: futbol (футбол), ritnitop (ритнитоп)
Bahasa Afrikaans: sokker
Bahasa Arab: fūtbōl (فوتبول)‎‏
Bahasa Myanmar: ball pwe
Bahasa Serbia: fudbal ( фудбал )
Bahasa Yunani: podoshpero (ποδόσφαιρο)
Bahasa Kroasia dan Slovenia: nogomet
Bahasa Georgia: pekhburti (ფეხბურთი)
Bahasa China: 足球, Hanyu Pinyin: zúqiú, Cantonese: juk kau
Bahasa Jepang: sakkā (サッカー), futtobōru (フットボール)
Bahasa Russia, Ukraina, dan Belarusia: football (футбол [futbol])
Bahasa Thai: (ฟุตบอล: fút-bon)
Bahasa Turki: futbol
Bahasa Vietnam, bóng đá
Bahasa Melayu, Malaysia: bola sepak
Bahasa Persia: football (فوتبال)
Bahasa Ibrani/Israel: כדורגל(‘kaduregel )
Bahasa Lithuania: futbolas

Itu tadi info istilah sepakbola dalam bahasa asing yang terdiri dari penyebutan kata sepakbola dari berbagai bahasa negara lain. Tentu berbeda negara juga turut berbeda penyebutan dari kata sepakbola. Selain sepakbola, di Indonesia juga dikenal istilah ‘bal-balan’ merujuk pada bahasa Jawa.

Tinggalkan komentar

error: