Skuad Barcelona terbaru – Barcelona adalah salah satu klub sepak bola terbaik di dunia saat ini. Klub ini berasal dari daerah Catalonia, Spanyol. Skuad Barcelona terbaru pun banyak berisikan pemain dengan skill kelas dunia, sebut saja seperti Robert Lewandowski, Raphinha, Pedri dan Lamine Yamal.
Klub ini pertama didirikan pada tahun 1899. Total 26 gelar La Liga dan 30 gelar Copa del Rey diraih sepanjang sejarah Barcelona. Selain itu, Barcelona telah meraih 5 gelar juara Liga Champions, 4 di antaranya diraih sejak tahun 2006 hingga sekarang. Hal ini membuktikan jika Barcelona adalah salah satu klub terbaik di Eropa di era modern.
Profil Barcelona
Dibentuk : 29 November 1899
Kota : Barcelona, Catalonia, Spanyol
Stadion : Camp Nou
Julukan : Barca, Blaugrana
Pelatih : Hansi Flick (Jerman)
Kapten : Marc-Andre ter Stegen (Jerman)
Tahun 2000an sampai sekarang memang jadi era keemasan Barcelona. Sederet pemain terbaik Barcelona seperti Xavi Hernandez, Carles Puyol, Ronaldinho, Andres Iniesta, dan Lionel Messi hadir dalam era ini. Messi yang dianggap sebagai salah satu pemain terbaik sepanjang masa pun jadi andalan Barcelona dalam kurun waktu lebih dari 10 tahun terakhir sebelum akhirnya pindah ke PSG.
Saat ini pelatih Barcelona adalah Hansi Flick. Skuad Barcelona musim ini pun cukup kompetitif, ditambah dengan datangnya sejumlah pemain baru seperti Joan Garcia, Marcus Rashford dan Rooney Bardghji. Kehadiran pemain baru Barcelona tentu meningkatkan kualitas tim.
Di sisi lain, beberapa pemain juga ada yang dilepas oleh klub termasuk Inigo Martinez dan Pau Victor. Sebagai gantinya pemain-pemain lama yang kerap jadi andalan tim seperti Pau Cubarsi, Jules Kounde, Pedri, Lamine Yamal dan Robert Lewandowski masih dipertahankan.
(baca juga skuad Real Madrid terbaru)

Daftar Pemain Barcelona Terbaru
Berikut akan kami tampilkan daftar nama pemain Barcelona terbaru musim 2025-2026 saat ini beserta nomor punggung, asal negara, posisi dan usia pemain.
Kiper
1. Marc-Andre ter Stegen (Jerman), 33 tahun
13. Joan Garcia (Spanyol), 24 tahun
25. Wojciech Szczesny (Polandia), 35 tahun
Bek
3. Alejandro Balde (Spanyol), 21 tahun
4. Ronald Araujo (Uruguay), 26 tahun
5. Pau Cubarsi (Spanyol), 18 tahun
15. Andreas Christensen (Denmark), 29 tahun
18. Gerard Martin (Spanyol), 23 tahun
23. Jules Kounde (Prancis), 26 tahun
24. Eric Garcia (Spanyol), 24 tahun
Gelandang
6. Gavi (Spanyol), 21 tahun
8. Pedri (Spanyol), 22 tahun
16. Fermin Lopez (Spanyol), 22 tahun
17. Marc Casado (Spanyol), 21 tahun
20. Dani Olmo (Spanyol), 27 tahun
21. Frenkie de Jong (Belanda), 28 tahun
22. Marc Bernal (Spanyol), 18 tahun
Penyerang
7. Ferran Torres (Spanyol), 25 tahun
9. Robert Lewandowski (Polandia), 37 tahun
11. Raphinha (Brasil), 28 tahun
14. Marcus Rashford (Inggris), 27 tahun
19. Lamine Yamal (Spanyol), 18 tahun
Formasi Barcelona
Pelatih : Hansi Flick (Jerman)
Formasi : 4-2-3-1
Joan Garcia |
Kounde – Araujo – Pau Cubarsi – Balde |
de Jong – Gavi |
Yamal – Olmo – Raphinha |
Lewandowski |
Daftar Pemain Baru Barcelona
Berikut merupakan nama-nama pemain baru Barcelona musim ini yang dibeli pada bursa transfer musim panas dan bursa transfer musim dingin.
- Joan Garcia (dari Espanyol, 25 juta euro)
- Marcus Rashford (dari Manchester United, pinjam)
- Roony Bardghji (dari Copenhagen, 2 juta euro)
Daftar Pemain Barcelona yang Dijual
Berikut merupakan nama-nama pemain Barcelona yang dijual dan dilepas ke klub lain pada bursa transfer musim panas dan bursa transfer musim dingin.
- Pau Victor (ke Braga, 12 juta euro)
- Alex Valle (ke Como, 6 juta euro)
- Pablo Torre (ke Mallorca, 5 juta euro)
- Inigo Martinez (ke Al-Nassr, free transfer)
- Clement Lenglet (ke Atletico Madrid, free transfer)
- Oriol Romeu (tanpa klub, free transfer)
- Hector Fort (ke Elche, pinjam)
- Ansu Fati (ke Monaco, pinjam)
- Inaki Pena (ke Elche, pinjam)
Itulah info mengenai daftar pemain Barcelona beserta prediksi formasi dan berita transfer pemain update terbaru saat ini. Harga transfer di atas ditampilkan dalam satuan euro. Kita nantikan saja hasil Barcelona di Liga Spanyol dan Champions League musim ini.
untuk barca maju teruz
Go go go visca barca
Ayo semangat ! Smg sukses raih trebel lagi….amin.
Makin hancur sekuad Barcelona , saya ingin kn keluar dari skuad Barcelona TU adalah Samuel umtiti ….. <p
Mudahan Selamat dari degradasi…
Amiin
Makin parah ajj squad barcelona…Juventus sampe gue tinggalin karna saking fans nya sama barcelona karna taktik nya bagus semenjak ada MSN trio macan….eh skarang malah kacau balau….kecewa
Barca ini kalau ditengok dari para pemain yang ada saat ini bisa bisa peringkat 4 klasemen. Udh ga ada duitnya lg utk beli pemain berkelas.
siapkan mental kita culers untuk orang yang ngebili kita